Langkah Tepat Untuk Merawat Onderdil Motor Kesayangan

Motor adalah kendaraan yang sangat membantu masyarakat dalam urusan mobilitas. Tentu saja, sebagai pemilik motor, membeli dan menggunakannya saja tidaklah cukup. Kamu pun harus tahu bagaimana cara merawat onderdil motor yang tepat. Di mana ada beberapa langkah yang bisa kamu jalankan dan cukup sederhana untuk diikuti.
Langkah-langkah merawat onderdil motor

Langkah Tepat Merawat Onderdil Motor

Sebenarnya untuk merawat motor sendiri sangatlah mudah dan juga sederhana. Merawat onderdil sangatlah penting agar motor kesayangan tetap dalam kondisi yang prima dan tidak rusak.

Di bawah ini adalah beberapa langkah tepat dalam merawat onderdil motor kesayangan agar tetap awet dan sehat:

1. Panaskan Mesin Sebelum Digunakan 

Langkah pertama yang harus kamu pahami untuk merawat onderdil motor adalah dengan memanaskan mesin sebelum digunakan. Tujuannya sendiri adalah agar mesin tetap dalam keadaan baik dan tidak kaget saat digunakan. Kamu dapat memanaskan mesin setidaknya sekitar 15 menit sebelum digunakan.

Memanaskan mesin tidak hanya berlaku untuk motor yang sering digunakan saja. Tapi, kamu juga harus memanaskan mesin motor yang juga jarang digunakan. Hal ini tujuannya agar mesin tetap terjaga kesehatannya. Kedepannya pun mesin tidak akan mudah rusak dan bisa digunakan dengan aman.

2. Bersihkan Motor Setelah Digunakan 

Banyak yang beranggapan bahwa membersihkan motor bisa hanya perlu beberapa bulan sekali. Tapi, kamu harus tahu bahwa untuk membersihkan motor sendiri harus dilakukan setelah motor digunakan. Caranya sendiri sangatlah sederhana, dimana kamu hanya perlu mengelap saja bagian-bagian motor dengan lap.

Tapi, tentu saja mencuci motor juga dibutuhkan, minimal seminggu sekali motor harus dicuci. Tujuan membersihkan motor sendiri adalah untuk membersihkan debu dan kotoran yang menempel pada onderdil. Karena kotoran dan debu yang menempel pada mesin akan menyebabkan korosi yang akan merusak.

3. Service Setiap dengan Rajin 

Langkah selanjutnya yang juga perlu untuk kamu lakukan untuk merawat onderdil motor adalah service dengan rajin. Hal ini sendiri sangatlah penting, karena service bertujuan untuk merawat setiap onderdil motor. Dengan service, maka kesehatan motor akan sangat terjaga dan bisa digunakan tanpa banyak kendala.
Baca juga:
Service sendiri dapat dilakukan setidaknya sebulan hingga dua bulan sekali atau tergantung dari berapa kilometer motor telah digunakan. Service secara rutin akan mencegah kerusakan lebih parah pada motor. Service motor juga dibarengi dengan penggantian oli mesin, sehingga akan membuat motor tetap prima.

Penutup

Demikianlah beberapa langkah perawatan onderdil motor agar awet yang bisa kamu ikuti. Dimana ini sangat penting sekali untuk kamu perhatikan agar kedepannya motor tetap memiliki fungsi yang sangat baik. Bila kamu ingin mendapatkan informasi terkait motor lainnya, maka kamu bisa bergabung dengan Suryanation yang selalu membagikan informasi bermanfaat untuk merawat motor.

bm

Blogger amatir yang suka berbagi cerita, informasi dan ilmu pengetahuan melalui tulisan di blog.

Posting Komentar

Mohon berikan komentar dengan bahasa yang sopan sesuai dengan topik yang dibahas, tidak memasang link hidup, dan tidak meninggalkan spam!.

Terimakasih banyak atas perhatiannya.

avatar
Admin Blogger Kalong Online
Selamat datang di Blogger Kalong
Silakan kirimkan pesan untuk bekerjasama dengan kami!